Main Article Content
Abstract
Abstrak
Latar Belakang dan Tujuan : Kanker serviks merupakan kanker yang umum terjadi pada wanita dan peringkat keempat sebagai kanker dengan penyebab kematian terbanyak di dunia. Pap smear merupakan metode yang digunakan untuk skrining lesi prakanker serviks. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik gambaran sitologi pap smear sebagai skrining lesi prakanker serviks menurut sistem Bethesda di RSPAL dr. Ramelan Surabaya periode 2020-2021.
Metode Penelitian : Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif metode kuantitatif. Peneliti menggunakan data sekunder berupa rekam medis elektronik (SIMRS) dan hardcopy dengan total 111 sampel. Data yang dilihat antara lain usia, usia pertama kali berhubungan seksual, paritas, riwayat penyakit menular seksual, gejala, dan tipe lesi.
Hasil : Dari total 111 sampel, didapatkan wanita usia ≥ 35 tahun sebanyak 107 orang (96,4%). Usia pertama kali berhubungan seksual terbanyak terjadi pada usia ≥ 20 tahun sejumlah 78 orang (70,3%). Paritas terbanyak pada wanita yang memiliki paritas ≥ 3 anak sebanyak 61 orang (55%). Wanita yang tidak memiliki riwayat penyakit menular memiliki persentase tinggi sebanyak 98 orang (88,3%). Gejala paling banyak dialami yaitu keputihan sebanyak 42 orang. Lesi terbanyak adalah NILM sebanyak 72 orang (64,9%).
Kesimpulan : Pasien yang menjalani pap smear di RSPAL dr. Ramelan Surabaya periode 2020-2021 paling banyak pada usia ≥ 35 tahun, usia pertama kali berhubungan seksual ≥ 20 tahun, paritas ≥ 3 anak, tidak memiliki riwayat penyakit menular seksual, gejala yang sering dialami adalah keputihan, dan hasil pap smear terbanyak yaitu NILM .
Kata kunci: karakteristik, lesi prakanker serviks, pap smear.
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
References
2. Azene Y, Wolie A. Predictors of Precancerous Cervical Lesions Among Women Screened for Cervical Cancer in. 2020;6331–9.
3. CDC. Basic Information About Cervical Cancer [Internet]. Centers for Disease Control and Prevention. 2021. Available from: https://www.cdc.gov/cancer/cervical/basic_info/
4. Damayanti. Faktor Risiko Yang Memengaruhi Kejadian Kanker Serviks Pada Wanita Di RSUD dr. Pirngadi Kota Medan. Tesis. 2013;
5. Fairuz, Ayudia EI, Lestari NA, Nuriyah, Lipinwati. Kliniko-sitopatologi lesi prekanker leher rahim di klinik unja smart desa mendalo darat kabupaten muaro jambi. Karya Abdi [Internet]. 2021;5(3):471–82. Available from: https://online-journal.unja.ac.id/JKAM/article/view/16281
6. GLOBOCAN. Latest World Cancer Statistics [Internet]. WHO. 2022. Available from: https://gco.iarc.fr/
7. Herlana F, Nur IM, Purbaningsih W. Karakteristik pasien kanker serviks berdasar atas usia , paritas , dan gambaran histopatologi di RSUD Al-ihsan bandung characteristics of cervical cancer patients base on age , parity , and histopathologic pattern in Al-ihsan Bandung regional hospital. Bandung Meet Glob Med Heal. 2017;1(22):138–42.
8. Kemenkes. Panduan Penatalaksanaan Kanker Serviks. Kemenkes RI. 2020;151:10–7.
9. Nkwabong E, Laure Bessi Badjan I, Sando Z. Pap smear accuracy for the diagnosis of cervical precancerous lesions. Trop Doct. 2019;49(1):34–9.
10. Pramana et al.Undang-undang Perkawinan. 2018;3(3):97–102.
11. Setiawan D, Andrijono, Hadinegoro SR, Meyta H, Sitohang RV, Tandy G, et al. Cervical cancer prevention in Indonesia: An updated clinical impact, cost-effectiveness and budget impact analysis. PLoS One [Internet]. 2020;15(3):1–12. Available from: http://dx.doi.org/10.1371/journal.pone.0230359
12. Trifitriana M, Sanif R, Husin S, Studi P, Dokter P, Kedokteran F, et al. Faktor Risiko Kanker Serviks Pada Pasien Rawat Jalan dan Rawat Inap Di Departemen Obstetri dan Ginekologi RSUP Dr . Mohammad Hoesin Palembang Kanker serviks merupakan suatu kanker primer serviks yang berasal dari metaplasia epitel di daerah sambungan skua. 2016;3(1):11–9.
13. Wang R, Pan W, Jin L, Huang W, Li Y, Wu D, et al. Human papillomavirus vaccine against cervical cancer: Opportunity and challenge. Cancer Lett. 2020;471:88–102.
14. WHO. Cervical Cancer [Internet]. World Health Organization. 2022. Available from: https://www.who.int/health-topics/cervical-cancer#tab=tab_1
15. WHO. Guideline For Screening and Treatment of Cervical Pre-cancer Lesions for Cervical Cancer Prevention. Who. 2021.