Main Article Content

Abstract

Delima (Punica granatum L.) lebih dikenal di beberapa negara sebagai buah Eden, karena rasanya yang enak dan khasiatnya yang bermanfaat bagi kesehatan. Buah delima dan ekstrak buah delima telah terbukti memiliki aktivitas pencegahan dan penghambatan terhadap berbagai penyakit kronis dan mengancam kesehatan atau kehidupan. Diabetes tipe 2 dapat dicegah dan di obati dengan senyawa quercetin.Quercetin merupakan flavonoid paling popular yang banyak  terkandung dalam sayuran dan buah-buahan.Flavonoid signifikan menurunkan kadar gula darah, meningkatkan ekspresi GLUT4, dan memperkuat penyerapan glukosa pada permukaan sel otot tulang dengan menstimulasi Adenosin Monofosfat Protein Kinase (AMPK).


Untuk mengetahui efek pemberian quercetin terhadap penurunan kadar glukosa dalam darah pada pasien diabetes melitus tipe 2.


Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif dengan metode studi literatur  minimal 15 artikel dari jurnal nasional yang terindeksSINTA dan jurnal internasional yang terindeks Scimago dengan batasan tahun 2015-2020.


Kandungan flavonoid dari quercetin memiliki efek pada pasien diabetes melitus tipe 2 dengan menjadi ligan yang mampu memperbaiki reseptor  (AMPK, GLUT 4, SIRT1, nuclear factor kappa (NF-kB)) sehingga dapat mengendalikan gen sel adiposa atau transkripsi lainnya yang memengaruhi resistensi insulin pada pasien diabetes tipe 2.


Kesimpulan yang saya dapatkan dari hasil penelitian studi literature ini adalah quercetin  dapat mempengaruhi dalam penurunan kadar glukosa dalam darah.

Article Details